UPIYPTK jalin Kerjasama dengan STDI Imam Syafi`I Jember

Padang, 6 Juli 2022

Universitas Putra Indonesia YPTK melaksanakan penandatanganan MOU dengan STDI Imam Sayfi’I Jember. Penandatanganan ini dilaksanakan di UPI Convention Center. MOU langsung ditandatangani oleh Rektor UPIYPTK, Prof. Dr. Sarjon Defit, S.Kom, M.Sc dan Dr. Muhamad Arifin, M.A. Ketua STDI Imam Syafi’i. Turut hadir Ibu Dr. Hj. Zerni Melmusi, MM, Ak, CA (Ketua YPTK Padang), Dr. Muhammad Ridwan, SE, MM (Ketua Pembina YPTK Padang) dan Ibu Sitti Rizki Mulyani, S.Pd, MM (Bendahara YPTK Padang) beserta seluruh dosen UPIYPTK.

Pada kesempatan ini juga dilaksanakan Seminar Nasional yang langsung diberikan oleh Dr. Muhammad Arifin Badri (Rektor STDI Imam Syafi’I Jember). Dalam pemaparannya beliau menyampaikan mengenai Perniagaan dalam Islam.

Rektor UPIYPTK menyampaikan dengan adanya penantadatanganan MOU antara UPIYPTK dengan STDI Imam Syafi’I Jember dapat meningkatkan Kerjasama antara kedua instansi yaitu dibidang  Pendidikan, Penelitian, Pengabdian dan bidang lainnya.

Sementara itu, Ketua YPTK Padang, Dr. Hj. Zerni Melmusi, MM, Ak ,CA mengapresiasi sharing pengetahuan tentang perniagaan Islam yang disampaikan oleh Dr. Muhamad Arifin, M.A. Beliau menyampaikan, bahwa menjadi dosen merupakan pekerjaan mulia karena memberikan ilmu yang bermanfaat sehingga mendapatkan pahala jariyah, “Jangan sampai apa yang kita ajarkan menjadi dosa jariyah”. Oleh karena itu apa yang kita ajarkan harus sesuai nantinya dengan tuntunan dari Allah Subhanahuwataallah yaitu Al-Quran dan Hadist.

Latest News

More

Upcoming Events

Facebook

Twitter